pendamping dalam kegiatan pendampingan iman anak yang terdiri dari paket tematis dan paket materi
suplemen untuk semua tema.
A• Paket tematis, terdiri dari:
B. Materi suplemen
Seri Emmanuel: Isi Paket Suplemen |
Materi suplemen ini kami sediakan dalam paket terpisah sebagai kelengkapan Seri Emmanuel yang bisa
digunakan untuk semua judul. Paket ini terdiri dari:
1. boneka tangan Dovi (berbentuk merpati) dan Sheepo (berbentuk domba),
2. CD audio lagu rohani anak-anak dan VCD koreografi lagu-lagu rohani,
3. tiruan pakaian imam dalam ukuran anak-anak, dan
4. tiruan peralatan Ekaristi
1. Boneka tangan Dovi dan Sheepo
Boneka tangan Dovi dan Sheepo hadir sebagai penyegar suasana, daya tarik, dan tokoh dalam
dialog yang akan menemani dan memotivasi anak-anak selama kegiatan pendampingan iman anak
berlangsung.
Seri Emmanuel: Boneka Tangan Dovi dan Sheepo |
2. CD nyanyian dan VCD koreografi
CD nyanyian berisi kompilasi nyanyian-nyanyian rohani sesuai dengan tema yang berfungsi untuk
menciptakan suasana santai, memancing perhatian dan minat anak, menumbuhkan kreativitas dan
rasa percaya diri anak, serta membantu pendalaman materi. VCD koreografi berisi kompilasi nyanyian-nyanyian rohani disertai gerakannya sebagai alternatif contoh bagi pendamping untuk melatih anak-anak
”menghidupkan” sebuah lagu.
3. Tiruan pakaian imam dalam ukuran anak-anak
Untuk mendekatkan sosok imam pada anak-anak, mengkonkretkan pengalaman sebagai imam,
menumbuhkan perhatian dan ketertarikan anak pada panggilan hidup bhakti yang selibat, dan
memperkuat pemahaman mereka, disediakan tiruan pakaian imam (alba, kasula, singel) dan stola
dalam empat warna liturgi dengan ukuran anak-anak. Tiruan pakaian imam ini bisa digunakan untuk
dramatisasi (contoh naskah drama tersedia) atau pementasan pada kesempatan-kesempatan tertentu.
Tidak ada ketentuan khusus dalam pembuatan pakaian imam, tetapi pakaian imam harus bisa
mengungkapkan simbol Ekaristi, syukur kepada Tuhan, indah, dan dapat pula mewadahi aspekaspek
budaya setempat.
4. Tiruan peralatan Ekaristi
Peralatan yang digunakan dalam ibadat atau perayaan Ekaristi terbuat dari logam yang disepuh
emas. Untuk mengkonkretkan pengenalan anak pada alat-alat Ekaristi/ibadat sekaligus memperjelas
pemahaman materi, disediakan tiruan peralatan misa yang terbuat dari bahan kayu dengan bentuk
dan warna menyerupai aslinya. Bahan kayu dipilih dengan pertimbangan ringan dan tidak mudah
pecah. Paket peralatan Ekaristi yang terdiri dari: piala, sibori, patena, dan sendok dilengkapi dengan
satu set pala lengkap ini bisa digunakan bersama-sama dengan paket tiruan pakaian imam dalam
aktivitas dramatisasi. Alat Ekaristi/ibadat lain dapat diadopsi dari bahan yang tersedia di lingkungan
sekitar (misal ampul; bisa digunakan gelas kaca kecil yang banyak dijual di pasaran dan harganya
relatif murah).
Baca juga:
0 Response to "Komponen Materi Suplemen Seri Emmanuel"
Posting Komentar